45 Anggota Panwascam Dilantik, Ini Pesan Ketua Bawaslu Kaur
Bintuhan - Seusai mengumumkan 45 Anggota Panwascam terpilih, hari ini Bawaslu Kabupaten Kaur resmi melantik 45 Panwascam tersebut, yang berlangsung di Hotel Seven One Desa Selasih Kecamatan Kaur Selatan, pada Sabtu (25/5/2024) pagi.

Bupati Kaur H. Lismidianto, SH, MH bersama Komisioner Bawaslu Kaur beserta Koorsek Bawaslu Kaur
Acara yang dibuka langsung oleh Ketua Bawaslu Kaur, Muslihudin, ST ini didampingi oleh Kedua Komisioner Bawaslu Kaur, dan turut dihadiri langsung oleh Bupati Kaur H. Lismidianto, SH,MH.
Dikatakan Ketua Bawaslu Kaur, agar para Anggota Panwascam yang dilantik dapat bekerja secara maksimal dan profesional.

Foto Bersama Anggota Panwascam pasca Dilantik
“Kami berharap para Panwascam terpilih dapat melaksanakan tugas secara profesional dan sesuai dengan tugas pokok serta fungsi yang diembannya.” Kata Ketua Bawaslu Kaur saat memberikan sambutan, Sabtu (25/5/2024).
Ditambahkan Muslih, yang paling penting para anggota Panwascam harus bekerja sesuai dengan Peraturan dan Perundang-undangan.
(Red/ADV)